Cakaran kuku di wajah memang tidak terhindarkan. Bisa disebabkan karena bercanda dengan rekan, atau bahkan pada bayi yang baru aktif bergerak, sehingga kukunya mencakar wajah. Tidak perlu cemas. Simak beberapa cara menghilangkan bekas luka cakaran kuku di wajah berikut.
Cara Menghilangkan Bekas Luka Cakaran pada Wajah
Luka bekas cakaran sebenarnya bersifat superfisial. Lukanya bisa sembuh bahkan dalam waktu singkat asal tepat merawatnya. Simak beberapa cara mudah menghilangkan bekas luka cakaran berikut ini.
- Bersihkan dengan kain kassa steril yang sudah dibasahi menggunakan cairan infus.
- Pastikan gosok muka dengan pelan, jangan terlalu berlebihan.
- Jangan diplester karena akan menimbulkan infeksi.
- Upayakan tidak terpapar langsung dengan sinar UV.
- Perbanyak minum air putih dan buah untuk mempercepat regenerasi kulit.
- Jangan mengelupas paksa bekas cakaran, karena akan timbul luka yang makin ke dalam.
Penyebab Luka Cakaran Lama Sembuh
Pastikan Anda merawat jenis luka ini sebaik mungkin. Kenali terlebih dahulu penyebab luka bisa lama sembuhnya, agar Anda bisa melakukan tindakan perawatan yang tepat. Berikut ulasannya.
- Gangguan suplai darah dan suplai oksigen yang kurang.
- Adanya gejala diabetes.
- Usia yang sudah lanjut.
Nah itu dia beberapa cara menghilangkan bekas luka cakaran kuku di wajah, yang tentunya perlu dicoba. Apabila tidak kunjung sembuh, ada baiknya datang ke dokter kulit karena dikhawatirkan terjadi infeksi.