Efektif Canangkan Program Keluarga Berencana, Berikut Cara Minum Pil Kb Microgynon Setelah Haid

Meskipun kehamilan merupakan dambaan setiap pasturi, namun masih ada beberapa orang yang ingin menunda kehamilan karena kondisi tertentu. Salah satu hal yang acap kali dilakukan untuk menunda kehamilan ialah mengonsumsi pil KB. Lantas, bagaimana cara minum pil KB microgynon setelah haid agar program KB terlaksana? Berikut penjelasannya.

Langkah Langkah Konsumsi Pil KB Microgynon

  1. Memahami Apa Itu Pil KB Microgynon

Hal pertama yang harus anda perhatikan sebelum mengonsumsi pil KB microgynon pasca haid adalah memahami apa jenis pil KB tersebut. Sejatinya, pil KB Microgynon mengandung dua hormon kombinasi. Hormon tersebut berupa Ethinylestradio 0,03 mg serta Levonogestrel 0,15 mg. Kedua pil tersebut berfungsi sebagai hormon estrogen dan progestin.

Ketika anda memutuskan untuk minum pil KB Microgynon, maka bisa mengetahui tanda yang dibuat untuk memudahkan konsumennya. Sebagai informasi, jenis pil KB Microgynon terdiri dari 28 butir pil yang 7 duantaranya merupakan pil plasebo. Pil ini memiliki dua kolom yang berwarna biru dan tidak berwarna sama sekali tapi memiliki tanda anak panah.

  1. Mengenal Langkah Konsumsi Yang Tepat.

Pil KB Microgynon dilengkapi dengan label dan anak panah yang dapat membantu konsumen dalam pengonsumsiannya. Perlu anda pahami, pil KB penggunaannya harus sesuai dengan arah yang telah ditunjukan dalam pil tersebut. Sebagai saran, mulailah mengonsumsi pil KB microgynon yang dimulai dengan warna biru ketika sedang menstruasi.

Cara minum pil KB Microgynon setelah haid juga sangat mudah. Anda hanya perlu mengonsumsinya pada saat hari pertama haid. Pilihlah pil yang sesuai dengan hari pada kolom berwarna biru. Setelahnya, anda bisa mengonsumsi pil KB Microgynon dengan mengikuti arah yang ada pada setiap pil. Usahakan untuk meminumnya di waktu yang sama setiap harinya.

  1. Cara Mengonsumsi Apabila Haid Sudah Terlewat

Jika anda ingin meminum pil KB tanpa harus menunggu masa haid, maka pilihlah pil pertama dengan hari yang sesuai. Selain itu, pilihlah pil pertama yang pada kolom yang tidak berwarna biru. Perlu anda ketahui, konsumsi pil KB pertama setelah haid sebenarnya kurang efektif. Namun anda bisa mendukung program KB dengan menggunakan alat kontrasepsi lainnya.

Bila perlu, anda bisa gunakan beberapa jenis KB pria yang digunakan sekitar 1 minggu pertama setelah anda konsumsi pil KB. Perlu anda ketahui, cara penggunaan pil KB Microgynon sama dengan konsumsi pil KB Andalan. Hal ini dikarenakan, sebagian zat yang terkandung dalam kedua pil tersebut merupakan jenis yang sama persis.

Itulah penjelasan terkait cara konsumsi pil KB Microgynon pasca haid. Tujuan dari penjelasan cara tersebut adalah, agar efektifitas pil  KB tetap berfungsi dengan baik. Dengan demikian, anda bersama pasangan dapat menunda kehamilan untuk mencanangkan program KB. Jangan lupa untuk konsultasi kepada dokter kandungan.

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Scroll to Top