Empat Cara Menghilangkan Jerawat Kecil di Pipi Secara Alami

 

Jerawat kecil – kecil atau yang dikenal dengan jerawat pasir memang sering ditemukan di pipi. Masalah jerawat pasir ini pastinya pernah dialami oleh sebagian besar orang. Jerawat ini bisa muncul dengan jumlah yang sangat banyak sehingga menganggu penampilan. Mempunyai jerawat pasir di wajah bisa diatasi dengan cara yang alami. Di bawah ini ada empat cara alami yang bisa anda terapkan untuk mengatasi masalah jerawat pasir. Mengingat cara ini adalah cara alami maka anda harus melakukannya secara teratur agar hasilnya bisa maksimal.

Cara pertama yakni memanfaatkan putih telur sebagai masker wajah. Disini anda bisa memanfaatkan putih telur untuk dijadikan sebagai masker. Pisah bagian kuning dan putih telur lalu oleskan di bagian wajah anda. Tunggu sekitar 10 hingga 20 menit, nantinya masalah jerawat pasir akan teratasi dengan lebih mudah.

Cara kedua menggunakan jeruk nipis. Kandungan pada jeruk nipis yakni askorbat-L ini mampu mengatasi peradangan dan juga membersihkan pori – pori. Anda bisa menambahkan air mawar ke dalam perasan jeruk nipis. Setelah tercampur maka anda bisa mengoleskannya pada wajah anda. Setidaknya lakukan hal ini selama 30 menit untuk hasil yang lebih maksimal.

Cara ke tiga menggunakan lidah buaya. Lidah buaya menghasilkan gel ketika dipotong. Gel inilah yang mampu digunakan untuk mengatasi masalah jerawat pasir. Simpan gel dari lidah buaya dan gunakan gel tersebut sebagai masker. Cukup mengoleskan gel lidah buaya secukupnya pada wajah. Tunggu 10 hingga 15 menit dan lakukan secara berulang hingga jerawat pasir hilang.

Cara ke empat adalah menggunakan bawang putih. Bawang putih ini memang terpercaya untuk mengatasi jerawat. Cara menggunakannya adalah potong bawang putih menjadi beberapa potongan. Cairan yang keluar dari bawang putih tersebut usapkan pada bagian jerawat. Jika anda melakukannya secara rutin maka jerawat pasir akan langsung hilang. Itulah beberapa cara alami untuk mengatasi masalah jerawat pasir yang muncul di wajah. Jadikan wajah anda bebes dari jerawat pasir menggunakan carayang lebih aman.

Scroll to Top